CAKRAWALAINFO.COM – BONE | Kepala Lapas Kelas IIA Watampone Lukman Amin, resmi menyerahkan amanah, wewenang dan juga tanggung jawab kepada pejabat baru yakni Sudirman Zainuddin yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Palu Sulawesi Tengah.
Kegiatan yang digelar di Aula kantor Lapas Watampone,jalan Yos Soedarso Kelurahan Cellu Kecamatan Tanete Riattang Timur Kabupaten Bone. Kamis 14/01/2021 pukul 09.00 Wita.
Kegiatan disaksikan langsung oleh Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Dodi Karnida, serta turut hadiri dalam acara ini yakni Bupati A. Fahsar M Padjalangi bersama istri, Ketua DPRD Kabupaten Bone Irwandi Burhan, segenap Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Bone ( FORKOPIMDA), para pimpinan OPD Kabupaten Bone, serta para pimpinan Perbangkan dan organisasi yang menjadi mitra kerja dari Lapas Watampone.
Bupati Bone dalam sambutannya mengucapkan selamat jalan dan selamat bertugas ditempat yang baru kepada Lukman Amin yang alih tugas sebagai Pembimbing Kemasyarakatan Ahli Madya pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan.
“Kami harap silahturahmi yang telah terjalin tidak terputus. Kami lihat warga kami disini yang menjalani proses hukum mendapat pelayanan yang bagus sesuai dengan hak dan kewajiban serta mendapatkan pembinaan yang baik.
Tak hanya itu Fahsar juga menyebutkan dari 100 jumlah Penghargaan yang diraih oleh Kabupaten Bone, yakinlah bapak Lukman Amin termasuk andil di dalamnya. Ujar Fahsar dihadapan para tamu undangan.
Kemudian kepada kalapas yang baru, Sudirman Zainuddin, Bupati Fahsar mengucapkan selamat datang dan mengharapkan dibawah kepemimpinan beliau Lapas Watampone dapat terus bersinergi dengan jajaran Pemerintah Daerah bersama segenap Forkopimda Kabupaten Bone, Kunci Bupati 2 periode ini.
Sementara, Kadiv Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sulsel Dodi Karnida dalam sambutannya mengatakan bahwa pergantian pejabat bukan hanya sekedar rotasi dan mutasi tapi lebih kepada menjalankan amanah. Untuk itu bagi pejabat baru harus dapat menjaga amanah yang diberikan.
“Sekarang Kemenkumham tidak hanya kerja cepat saja tapi harus tepat, terlebih dengan adanya Corporate University dan dengan pencapaian dan keberhasilan Lapas Watampone, jangan kaget jikalau lapas Watampone dijadikan magnet studi tiru atau studi banding”. Tutur Doni
Lebih lanjut dari pengutaraanya diutusnya saya mewakili Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulsel dalam acara Sertijab ini, semoga dapat menjadi angin segar bagi hadirnya pelayanan keimigrasian di Bumi Arung Palakka, sebagai mana kita tahu masyarakat Kabupaten Bone juga banyak menggunakan pelayanan keimigrasian.
Laporan: Ani Hammer
Comment