CAKRAWALAINFO.COM – TAKALAR |
Kanit Binmas Polsek Mappakasunggu Aipda Sapriandi, Bhabinkamtibmas Pulau Desa Mattiro baji Bripka Kahar dan Serma Sakri menyambangi warga di Pulau Desa Mattiro baji Kecamatan Kepulauan Tanakeke Kabupaten Takalar, hari Rabu (26/06/2021).
Dengan menyampaikan himbauan kepada warga kepulauan terkait situasi Kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Mappakasunggu, pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas juga menyampaikan himbauan kepada warga, baik kepada pemilik perahu maupun petani rumput laut agar saling pengertian dan juga menghimbau kepada petani rumput laut agar kiranya tidak menambah lagi lokasi rumput lautnya sebagaimana yang sudah disepakati bersama antara pemilik perahu dengan petani rumput laut.
Kegiatan silaturahmi dan sambang ini di sambut baik oleh warga pulau Desa Mattiro baji. Bhabinkamtibmas juga menyampaikan ucapan terima kasihnya, berkaitan dengan tetap terjaganya keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.
Sementara itu, di tempat terpisah Kapolsek Mappakasunggu Akp M. Natsir, S.Sos menyampaikan, kegiatan silaturahmi dan sambang lebih di giatkan agar imbauan serta info Kamtibmas dapat disampaikan secara langsung kepada warga.
Tetap senantiasa menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif, melaporkan kepada Bhabinkamtibmas bilamana terjadi suatu permasalahan untuk di tindak lanjuti” kata Kapolsek.
Laporan : Supardi
Comment