CAKRAWALAINFO.COM – TORAJA UTARA | Satuan lalulintas polres Toraja Utara menggelar razia cipkon tepat di jalan poros Tikala. Kamis 3 Agustus 2023
Tujuannya adalah untuk menertibkan pengendara yang lalai dalam aturan berlalulintas
” Pengendara sepeda motor di kabupaten Toraja Utara masih banyak yang tidak menggunakan helm sehingga kami selalu terjun kelapangan untuk mengedukasi tentang bagaiman cara berkendara yang tertib” ucap kasat lantas Iptu Marsuki kepada cakrawalainfo.com
Selain edukasi, pihaknya akan bertindak tegas bagi pengendara yang dapat menimbulkan fatalitas kecelakaan lalulintas
” Jika ada pengendara yang terjaring dalam razia yang dapat menimbulkan fatalitas kecelakaan lalulintas maka kami akan tilang demi kebaikan diri sendiri dan juga orang lain” Pungkasnya
Laporan : supardi
Comment