CAKRAWALAINFO.COM – BONE | Program Rehabilitasi Sosial bagi Warga Binaan Pemasyarakatan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Watampone resmi ditutup. Kamis 14/07
Acara penutupan yang diselenggarakan di Aula Kantor Lapas Kelas IIA Watampone dihadiri oleh Kepala BNN Kabupaten Bone AKBP Ismail Husain, Plt. Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas II Watampone, Hj. Marwati, Kasat Narkoba Polres Bone, serta Konselor BNNK Bone Savitry.
Kepala Lapas Kelas IIA Watampone Saripuddin Nakku menyampaikan dalam sambutannya Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Watampone merupakan Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia yang melaksanakan kegiatan rehabilitasi sosial bagi WBP yang menjalani hukuman di dalam Lapas.
Kegiatan Layanan Rehabilitasi Sosial Tahun 2022 dilaksanakan berdasarkan Keputusan Direktur Jendral Pemasyarakatan Nomor PAS-1853.PK.01.06.04 Tahun 2021 tentang Penetapan UPT Pemasyarakatan Penyelenggara Layanan Rehabilitasi Pemasyarakatan bagi Tahanan dan WBP Pecandu, Penyalahguna, dan korban penyalahgunaan Narkotika Tahun 2022.
Kegiatan Layanan Rehabilitasi Sosial Tahun Anggaran 2022 telah dilaksanakan mulai dari bulan Januari -Juni 2022 yang di awali dengan kegiatan Skrining, Asessmen Awal dan Tes Urine, Konseling Individu, Group Terapi, Family Suport Group dan di akhiri dengan kegiatan Asessmen Akhir serta Tes Urine, tentunya pelaksanaan beragam kegiatan tersebut dapat berjalan maksimal berkat adanya kolaborasi bersama para stake holder khususnya BNN Kabupaten Bone untuk itu selaku pimpinan saya mengucapkan terima kasih kepada para rekan-rekan konselor adiksi dari BNN yang berjibaku dalam pelaksanaan rehabilitasi di Lapas Watampone.
Lebih jauh dikatakan meski kegiatan tersebut telah berakhir, namun proses pembinaan bagi WBP narkotika bisa terus berjalan sehingga kita tidak ingin melihat atau mendengar, ada peserta rehabilitasi ini yang masuk kembali khususnya dengan tindak pidana yang sama/berulang. Harapnya
Dalam kegiatan ini Kepala BNNK Bone juga menerima piagam kehormatan dari Lapas Kelas IIA Watampone sebagai bentuk rasa terima kasih atas dedikasinya bersama dengan jajaran dalam mendukung setiap tahapan dari program rehabilitasi sosial yang dilangsungkan di Lapas Watampone.
Laporan: Ani Hammer
Comment