CAKRAWALAINFO.COM – PAREPARE || Untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat muslim dalam melaksanakan ibadah Shalat Isya dan Tarawih secara berjamaah, Polres Parepare menggelar Pengamanan di Sejumlah Masjid di wilayah Kota Parepare.
Selain mengamankan area Masjid, Personil juga ditugaskan untuk mengatur kelancaran Arus Lalu Lintas yang selalu padat saat pelaksanaan shalat.
Dalam pengamanan tersebut Personil ditempatkan dimasjid, berjumlah Tiga Orang untuk memberikan Perlindungan, Pengayoman dan Pelayanan terbaik kepada Masyarakat.
” Pengamanan sebagai bentuk Perlindungan, Pengayoman, dan Pelayanan yang terbaik kepada Masyarakat yang ada di Kota Parepare sehingga mereka merasa nyaman dengan kehadiran Anggota Polri, ” Kata Kapolres Parepare melalui Kabag Ops Polres Parepare, Kamis (23/03/2023).
Laporan : supardi
Comment