Manjakan Nasabahnya, BRI Cabang Watampone Kembali Menggelar Panen Hadiah Simpedes

CAKRAWALAINFO.COM – BONE | BRI Cabang Watampone, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan kembali menggelar panen hadiah Simpanan Tabungan Pedesaan (Simpedes) Semester I Periode 1 Maret 2020 sampai dengan 31 Agustus Tahun 2020 yang berlangsung di Room Toraja, Hotel Novena, Jalan Ahmad Yani, Watampone, Kelurahan Jeppe’e Kecamatan Tanete Riattang Barat Selasa 17/11/2020 pukul 10.00 Wita.

undian mengangkat tema “Makin Sering Nabung, Makin Cepat Untung” dengan memanjakan para nasabahnya dengan puluhan hadiah istimewa.

Total hadiah yang disiapkan pihak BRI Cabang Watampone sebesar Rp 635.050.000, dengan hadiah 28 unit TV LED, 20 kulkas,18 Dispenser, 16 unit sepeda motor dan grand prize, 1 unit mobil Suzuki Ertiga GL Manual Tahun 2019.

Manjakan Nasabahnya, BRI Cabang Watampone Kembali Menggelar Panen Hadiah SimpedesPara tamu undangan dan nasabah Bank BRI Cabang Watanpone.
Jumlah kupon yang diundi di kegiatan Panen Hadiah Simpedes Semester 1 Tahun 2020 ini sebanyak 58.721.378 kupon, dari 440.880 nasabah Simpedes.

Turut hadir Pemimpin BRI Cabang Watampone, Rahardian Umar Dani, Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan, Andi Alimuddin, Camat Tanete Riattang Timur, A. Arman Boby, Camat Tanete Riattang Barat, Hj. Hasnawati Ramly, Camat Palakka, Ikbar Baso, Perwakilan dari Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Selatan, para Kepala Unit BRI, dan undangan lainnya.

Pemimpin BRI Cabang Watampone, Rahardian Umar Dani dalam sambutannya mengatakan panen hadiah Simpedes dilaksanakan dua kali dalam setahun.

Dia mengajak para nasabah BRI untuk terus meningkatkan tabungannya agar kesempatan mendapatkan kupon undian lebih besar untuk undian di semester kedua di tahun 2021.

“Perbanyak saja tabungan di BRI dan jangan lupa berdoa kepada Allah. Tabungan di Simpedes sebesar Rp100 ribu sudah mendapat satu kupon untuk mendapatkan hadiah,” ajak orang nomor satu di BRI Cabang Watampone ini.

Andi Alimuddin
Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan Pemkab Bone, Andi Alimuddin, S.Sos saat memberikan sambutan dikegiatan undian Simpedes Bank BRI Cabang Watampone.
Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan, Andi Alimuddin dalam sambutannya mengatakan Bank BRI Cabang Watampone sebagai mitra pemerintah Kabupaten Bone memiliki peran besar dalam pembangunan dan memiliki tanggung jawab sosial meningkatkan perekonomian masyarakat.

Semarak Panen Hadiah Simpedes Semester 2 BRI Cabang Watampone
“Mudah-mudahan Bank BRI Watampone tetap eksis dan selalu dipercaya oleh para nasabahnya. Ditengah ekonomi yang lesu akibat Pandemi Covid-19 kami harapkan Bank BRI memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk mengakses permodalan,” kata Andi Alimuddin.

Andi Alimuddin dalam kesempatan itu juga mengajak kepada masyarakat untuk senantiasa menabung dan bersama-sama melawan para rentenir.
Andi Alimuddin juga berpesan agar Bank BRI Cabang Watampone terus meningkatkan kualitas pelayanan yang cepat, ramah, dan mudah hingga terjalin hubungan yang harmonis antara Bank dan nasabah untuk memacu pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Bone.

“Kami ucapakan selamat kepada nasabah yang menjadi pemenang, dan bagi nasabah yang belum beruntung kiranya tetap berharap keberuntungan akan menghampiri di tahun mendatang,” pungkasnya.

Pengundian Grand Prize 1 Mobil Ertiga dilakukan oleh Staf Ahli Bupati Bone Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan, didampingi Pemimpin BRI Cabang Watampone, Rahardian Umar Dani.
Kegiatan diakhiri dengan pengundian hadiah Simpedes oleh perwakilan undangan.

Pengundian grand Prize dilakukan oleh Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan Pemkab Bone, Andi Alimuddin didampingi Pemimpin Cabang Bank BRI Cabang Watampone, Rahardian Umar Dani.

Penyerahan secara simbolik kepada pemenang Grand Prize 1 Unit Mobil Ertiga, yang diwakili Kepala Unit BRI Bengo.
Pemenang Grand Prize Simpedes kali ini yakni atas nama Johani Binti Tajaddin, nasaba unit BRI Bengo. Hadiah diserahkan secara simbolik kepada Kepala Unit BRI Bengo.

Lapiran: Ani Hammer

Loading...

Pos terkait

Comment