Cek Posko Siaga Covid-19, Bhabinkamtibmas Polsek Baraka Sambangi Desa Binaan

CAKRAWALAINFO.COM – ENREKANG |
Bhabinkamtibmas Polsek Baraka, Polres Enrekang Bripka Dedy Arnus melaksanakan kegiatan sambang / kunjung di Kantor Desa Potokullin Kecamatan Buntu Batu, Jumat (09/04/2021).

Dalam sambangnya, Bripka Dedy Arnus berpesan kepada petugas posko untuk selalu memantau kegiatan kegiatan masyarakat serta memberi pesan kamtibmas ke warga untuk bersama menjaga keamanan di lingkungan wilayah Desa Potokullin Kec. Buntu Batu serta tak bosan bosannya mengingatkan kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan.

Kapolsek Baraka AKP Saparuddin, S selalu mengingatkan kepada seluruh anggota Bhabinkamtibmas agar aktif di Desa binaan sebab kegiatan seperti ini merupakan suatu wadah yang ia gunakan sebagai penyambung silaturahmi serta menjalin komunikasi dengan warga dan juga mengetahui perkembangan kamtibmas di wilayahnya.

Laporan : Supardi

Loading...

Pos terkait

Comment