CAKRAWALAINFO.COM–KONAWE SELATAN- Dalam Program Membangun Desa Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) 2022.Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Haluoleo (UHO). menyelenggarakan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis, berkerjasama dengan relawan donactive indonesia sebagai tim medis kesehatan. Bertempat di Balai Kelurahan Konda Kecamatan Konda.
Kegiatan tersebut berlangsung mulai pagi pukul 09:00 WITA hingga selesai, yang diikuti sekitar 50 orang warga Kelurahan Konda.
Koordinator Tim KKN Kelurahan Konda Ma’arif menuturkan “Kegiatan ini merupakan serangkaian dari program kerja kami dalam melaksanakan KKN MBKM di kelurahan Konda setelah pada saat itu berdiskusi dengan pihak kelurahan dan warga sebenarnya apa yang mereka butuhkan.” Ucapnya pada minggu (3/7/2022).
Ditempat yang sama Reina selaku penanggung jawab program kerja Kegiatan, ini adalah salah satu bentuk pengabdian kami dalam masa KKN dimana kita ikut membantu dan memfasilitasi masyarakat terutama di bidang kesehatan
“Oleh nya itu kami ingin membuat kegiatan yang memang lebih bermanfaat dan berdampak bagi masyarakat di tempat kami KKN”. Ucap Reina mahasiswi Farmasi UHO.
Dalam pelaksanaan pemerikasaan kesehatan yang di gelar Mahasiswa KKN UHO dan Donactive indonesia mereka menyediakan pemeriksaan berbagai jenis penyakit buat masyarakat seperti cek tekanan darah, cek gula darah, cek asam urat dan konsultasi penyakit.
Dokter muda Qaidil Relawan Donactive indonesia mengungkapkan “kami bersyukur bisa dipercayakan bekerja sama dengan teman-teman mahasiswa KKN UHO Kelurahan Konda dalam pelaksanaan kegiatan ini, Semoga kegiatan Pemkes ini bisa bermanfaat dan memberikan pengaruh positif untuk masyarakat Kelurahan Konda dalam mengoptimalkan prinsip SDGs dari Merdeka Belajar. kegiatan ini luar biasa dan sukses karena juga kami di bantu teman-teman KKN dari administrasi dan beberapa item pemkesnya”. Ungkapnya
Laporan : Kusuma
Comment