Cegah Balap Liar, Personil Polsek Polut Gelar Patroli Harkamtibmas

CAKRAWALAINFO.COM – TAKALAR |
Personil Polsek Polut Polres Takalar di pimpin Ps. Kanit Binmas Polsek Polut Polres Takalar Aiptu David Manduy melaksanakan Patroli untuk memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat serta memberikan pesan-pesan Kamtibmas dan himbauan tentang prokes kepada warga Masyarakat dalam wilayah hukum Polsek Polut. Senin (26/04/2021) pagi.

Pelaksanaan Patroli kali ini menitik beratkan kepada pencegahan pelanggaran Lalu Lintas khususnya balapan liar yang biasanya marak terjadi dalam bulan suci Ramadhan terutama pagi hari setelah Shalat Subuh.

Menurut Ps. Kanit Binmas Polsek Polut Polres Takalar Aiptu David Manduy bahwa kegiatan ini bukan Razia melainkan kegiatan patroli rutin personil Polsek Polongbangkeng Utara untuk memelihara dan menciptakan Kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif di tengah-tengah Masyarakat. Sehingga kaum Muslim yang saat ini sedang menjalankan ibadah puasa dapat menjalankannya dengan tenang, aman dan nyaman serta penuh keberkahan. “Menurut Brigadir Polisi 2 lengkung putih tersebut.

Kami selalu ada untuk memberikan himbauan secara santun dan humanis kepada seluruh masyarakat pengguna jalan untuk selalu mentaati peraturan Lalu Lintas demi keselamatan kita bersama. Kepada remaja yang ditemukan sedang berkumpul dititik ruas jalan tertentu kami juga memberikan himbauan dengan tegas namun tetap santun dan humanis kepada mereka agar tidak melakukan aktivitas balapan liar demi keselamatan diri mereka sendiri. Kita ketahui bersama bahwa ditempat lain balapan liar sudah banyak menelan korban jiwa. Nyawa mereka hilang diatasi aspal akibat dari kelalaian mereka sendiri dengan melakukan balapan liar. “Pahamilah bahwa jatuh diaspal tidaklah seempuk jatuh dikasur.” Pungkas Aiptu David Manduy.

Adapun sasaran patroli kali ini yakni bendungan Bissua, Taman Cinta Palleko, ruas jalan arah pabrik gula Takalar. Ruas jalan menuju Desa Balangtanaya dan ruas jalan lainnya yang terindikasi akan digunakan sebagai arena ajang balapan liar oleh kelompok remaja yang suka ugal-ugalan dijalan raya

Lanjut Aiptu David Manduy, selain memberikan pesan-pesan Kamtibmas terkait balapan liar personil Polsek Polongbangkeng Utara juga aktif memberikan himbauan kepada Masyarakat tentang disiplin mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran Pemerintah Pusat maupun Daerah dengan pola ” 5M” yakni : Memakai Masker saat beraktivitas diluar rumah. Mencuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir sebelum dan sesudah beraktivitas. Menjaga Jarak. Menghindari kerumunan. Membatasi Mobilitas dan Interaksi. Untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19 di kabupaten Takalar khususnya diwilayah hukum Polsek Polongbangkeng Utara.

Kapolsek Polut AKP H. A. Hermansyah, SH ditempat terpisah, menerangkan bahwa sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat personil Polri Polsek Polut dituntut untuk selalu hadir ditengah-tengah Masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman. Dengan patroli rutin Harkamtibmas untuk mencegah balapan liar diharapkan mampu memberikan rasa aman dan nyaman terhadap seluruh lapisan Masyarakat tak terkecuali umat Muslim yang saat ini sedang menjalankan ibadah Puasa. “Tutup Kapolsek Polut.

Sumber : Humas Sek Polut
Laporan : Supardi

Loading...

Pos terkait

Comment