Peringati Hari Dharma Karya Dhika 2021, Lapas Kelas IIA Watampone Gelar Ziarah dan Upacara Tabur Bunga di TMP

CAKRAWALAINFO.COM – BONE | Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Watampone menyelenggarakan ziarah dan upacara tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Watampone, jalan Jenderal Sudirman Kabupaten Bone. Selasa 26/10/2021

Ziarah dan upacara tabur bunga dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Dharma Karya Dhika Tahun 2021

Acara yang dihadiri Kepala Lapas Watampone Sudirman Zainuddin, Plt Kepala Bapas Watampone Hj. Marwati para pejabat Struktural, staf dan para Ibu Dharma Wanita Persatuan Lapas & Bapas Watampone.

Bertindak selaku Perwira Upacara Kepala Sub Bagian Tata Usaha Sultan, Komandan Upacara yakni Pelaksana Harian Kasi Administrasi Kamtib Irwan Kinas dan Kepala Lapas Kelas IIA Watampone Sudirman Zainuddin selaku Inspektur Upacara.

Kegiatan yang diawali dengan penghormatan dan doa kepada arwah para pahlawan yang telah gugur dirangkaikan dengan mengheningkan cipta yang dipimpin langsung oleh Kalapas Watampone.

Dalam suasana khidmat, Sudirman mengajak seluruh peserta upacara untuk memberikan penghormatan dan merenungkan setiap perjuangan para pahlawan yang telah diberikan kepada bumi pertiwi demi perjuangan bangsa dan negara.

Dalam upacara tersebut Sudirman juga melakukan peletakan karangan bunga di Monumen Taman Makam Pahlawan (TMP) Watampone dilanjutkan dengan prosesi tabur bunga di pusara beberapa makam para pahlawan sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan dan pejuang bangsa yang telah gugur.

Laporan: Ani Hammer

Loading...

Pos terkait

Comment