Lakukan Safari Jum’at, Kapolsek Polsel Himbau Warga Jaga Kamtibmas Dan Protokol Kesehatan

CAKRAWALAINFO.COM – TAKALAR | Kapolsek Polsel Polres Takalar AKP Idrus yang didampingi Danramil 1426-02/Polsel Kapten Inf. Muhammad Nur bersama Wakapolsek Polsel Iptu Sahabuddin, personel Polsek Polsel dan personel Koramil Polsel melaksanakan sholat Jum’at di Masjid Nurul Muttaqin di Lingkungan Makammu I Kelurahan Bulukunyi Kecamatan Polongbangkeng Selatan Kabupaten Takalar, Jumat (02/04/2021).

Dalam kegiatan sholat Jum’at berjamaah, selain melaksanakan ibadah pada kesempatan tersebut, pengurus masjid memberikan waktu kepada Kapolsek supaya menyampaiakan himbauan kamtibmas dan penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala Mikro kepada seluruh lapisan masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Polsel AKP Idrus memperkenalkan diri mengingat beliau termasuk baru menjabat Kapolsek Polsel sekitar 3 (tiga) bulan dan baru sekali ini mendapat kesempatan waktu untuk Ibadah sholat Jumat sekaligus sambang ke Masjid Nurul Muttaqin Lingkungan Makammu I Kelurahan Bulukunyi Kecamatan Polongbangkeng Selatan Kabupaten Takalar.

“Selain ibadah wajib Sholat Jumat di Masjid Nurul Muttaqin, ini juga merupakan salah satu cara Polri khususnya Polsek Polsel Polres Takalar menjalin tali silaturrahmi serta kebersamaan antara Polri dengan masyarakat salah satunya melalui Sholat Jumat bersama Masyarakat,” ujar Kapolsek.

Pada kesempatan selesai Sholat Jumat ini, selain memberikan himbauan Kamtibmas kepada jemaah ataupun pengurus masjid, Kapolsek juga memberikan himbauan dan sosialisasi tentang penerapan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) dengan disiplin mematuhi protokol kesehatan untuk cegah covid 19 dengan melakukan 5 M yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

Disampaikan pula oleh Kapolsek kepada pihak masjid agar harus menyediakan tempat cuci tangan, hand sanitizer, dan para jemaah diwajibkan harus menggunakan masker, membawa sajadah masing-masing dan tetap menjaga jarak agar tidak menjadi cluster baru yang bisa tertular atau menularkan virus dan penyakit ke orang lain,” ujar Kapolsek.

Himbauan ini sebagai upaya Polri dalam rangka pencegahan penularan wabah covid-19 yang saat ini masih mewabah. Disamping ibadah, Polri juga mengemban silaturrahmi dengan warga masyarakat agar situasi Kamtibmas di kewilayahan dapat tercipta dengan aman dan kondusif.

 

Laporan : Supardi

Loading...

Pos terkait

Comment