Dapatkan Program Asimilasi, 23 Warga Binaan Lapas Kelas IIA Watampone di keluarkan

CAKRAWALAINFO.COM – BONE | Sebanyak 23 orang Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Kelas IIA Watampone, di keluarkan dari Lapas melalui program asimilasi rumah, hal ini berkaitan dalam rangka pencegahan dan penanggulangan penyebaran Covid-19. Senin 18/01/2021

Sebelum dikeluarkan dari Lapas para WBP tersebut mendapatkan pengarahan langsung dari Kalapas Watampone Sudirman Zainuddin, sekaligus kalapas juga ingin memastikan WBP yang mendapatkan program asimilasi di rumah, sesuai dengan tindak pidana yang diatur dalam regulasi tersebut.

Dapatkan Program Asimilasi, 23 Warga Binaan Lapas Kelas IIA Watampone di keluarkanSudirman mengatakan “pemberian asimilasi tersebut merupakan implementasi dari Peraturan Menteri Hukum dan Ham Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2020 tentang syarat dan tata cara pemberian asimilasi, pembebasan bersyarat, cuti menjelang bebas dan cuti bersyarat bagi narapidana dan anak dalam rangka pencegahan dan penanggulangan penyebaran Covid-19”.

Maka dari itu bagi yang mendapatkan kesempatan tersebut harus menjaga amanah ini dengan baik, jadi jika ada WBP yang menyalahi atau melakukan pelanggaran terhadap syarat umum maupun syarat khusus untuk memperoleh asimilasi akan dicabut haknya dan diberikan sanksi dengan kategori pelanggaran berat.

Lebih jauh Sudirman yang baru menjabat sebagai kalapas watampone juga menanyakan langsung kepada para WBP “Apakah dalam mendapatkan program asimilasi rumah ada diantara WBP yang dimintai uang? maka sontak para WBP tersebut menjawab Tidak, Syukur Alhamdulillah kalau memang seperti itu, karena program asimilasi ini memang gratis dan tidak dipungut biaya apapun”. tuturnya

Sudirman yang didampingi oleh Ka. KPLP, Kasi Administrasi Kamtib, Kasi Bimnadik, Kasubsi Registrasi dan Kasubsi Bimkemaswat di ruang kunjungan menutup arahannya dengan ungkapan pesan dan juga rasa terima kasih kepada para WBP.

“Tinggalkan Lapas Watampone dalam keadaan Lapang dada, Terima kasih atas sumbangsih saudara kepada Lapas Watampone, sekaligus saya selaku Kalapas Watampone pada kesempatan ini mohon maaf jika selama saudara menjalani pembinaan di dalam ada tingkah laku, ucapan dari kami yang kurang berkenan”. Tutupnya

Laporan: Ani Hammer

Loading...

Pos terkait

Comment